Makassar – Lebih dari 300 warga memadati Lapangan Blok M Perumnas, Sudiang Raya, Kecamatan Biringkanaya, Kota Makassar, Minggu (11/5/2025), dalam rangka mengikuti kegiatan sosialisasi bertajuk “Fasilitas Teknis Program Bangga Kencana” yang diselenggarakan oleh Komisi IX DPR RI bekerja sama dengan BKKBN.
Acara ini menghadirkan sejumlah narasumber penting, salah satunya Dr. H. Ashabul Kahfi, M.Ag, Anggota DPR RI dari Komisi IX, yang menyoroti pentingnya mempersiapkan generasi masa depan melalui pengaturan jarak kelahiran dan pemberian gizi yang optimal sejak dini.
“Kita harus menyiapkan generasi unggul. Caranya adalah dengan mengatur jarak kelahiran dan memastikan anak-anak kita mendapat asupan gizi yang baik sejak dalam kandungan,” tegas Ashabul Kahfi dalam sambutannya.
Sementara itu, perwakilan dari BKKBN Provinsi Sulawesi Selatan, Irmawahyuni Bachtiar, S.Sos, mengingatkan bahwa program Keluarga Berencana (KB) tidak hanya sebatas penggunaan alat kontrasepsi.
“KB adalah soal perencanaan hidup, pernikahan, dan kelahiran. Orang tua juga perlu aktif membawa anak ke posyandu agar tumbuh kembangnya terpantau dengan baik,” ujarnya.
Turut hadir pula Andi Irwan Bangsawan, Plt. Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Kota Makassar, yang menyampaikan dukungan penuh Pemerintah Kota Makassar terhadap program Bangga Kencana, sejalan dengan visi Wali Kota Makassar, Moh. Ramdhan Pomanto (Appi).
“Pak Wali Kota sangat mendorong penguatan ketahanan keluarga di Makassar sebagai pondasi membangun kota yang sehat dan sejahtera,” jelas Irwan.
Selain materi edukatif, peserta juga mendapat kesempatan memperoleh hadiah menarik dari panitia sebagai bentuk apresiasi atas partisipasi aktif dalam mendukung kampanye perencanaan keluarga.
Kegiatan ini diharapkan mampu meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya perencanaan keluarga yang tidak hanya berdampak pada individu dan keluarga, tetapi juga pada kemajuan bangsa secara keseluruhan