Minggu 7 Januari 2024, Kualitas Udara Jakarta Kembali Menurun

Jakarta – Kembali memburuk, menurut situs pemantauan kulitas udara IQAir, kualitas udara di DKI Jakarta kembali memburuk dan dinyatakakan masuk kedalam kategori udara tidak sehat pada minggu pagi hari ini.

“Berdasarkan pantauan di Jakarta, Minggu, pada pukul 05.00 WIB, indeks kualitas udara (AQI) di Jakarta berada di angka 156 atau masuk dalam kategori tidak sehat dengan angka partikel halus (particulate matter/PM) 2.5.” dikutip dari antaranews.com, Minggu (7/1/2024).

Situs pemantau kualitas udara terkini menunjukkan Jakarta menempati peringkat keempat belas sebagai kota dengan kualitas udara terburuk di dunia pada Minggu pagi. Angka ini menunjukkan peningkatan dari peringkat sebelumnya, Sabtu (6/1) pagi, di mana Jakarta berada pada peringkat kedua puluh dengan indeks kualitas udara (AQI) mencapai 139 pada pukul 06.00 WIB.

Pada Minggu ini, Dhaka, Bangladesh, menempati peringkat pertama dengan indeks kualitas udara mencapai 263, disusul oleh Hangzhou, China, dengan angka 234, dan Delhi, India, dengan angka 215. 

Meskipun demikian, angka tersebut dijelaskan sebagai tingkat kualitas udara yang tidak berdampak negatif pada kesehatan manusia atau hewan, namun dapat mempengaruhi tumbuhan yang sensitif serta memberikan dampak buruk pada nilai estetika. Masyarakat diharapkan tetap waspada dan mengambil langkah-langkah pencegahan yang diperlukan di tengah kondisi udara yang belum sepenuhnya bersih.

One thought on “Minggu 7 Januari 2024, Kualitas Udara Jakarta Kembali Menurun

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *